" ARTI "

masih ku pertanyakan hadirku
akankah aku segenggam harapan yang melambung dalam dunianya
ataukah aku hanyalah segenggam debu yang tertiup sang bayu

haruskah aku pertanyakan makna rasaku
ketika hatiku berlutut dalam kesetiaan
sedang dia enggan menatap sudut rindu

masihkah harus aku bertanya
ketika airmata menetes kepiluan
sedang ia terdiam menabur duri kekecewaan

patutkah bagiku bertanya
ketika hati yang dipuja lebih memilih menyayat rindu dengan keperihan
dibanding menghapus raut wajah yang basah


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Modul 2 Pendekatan Dalam Pembelajaran IPA SD

MATA KULIAH PERSPEKTIF PENDIDIKAN MODUL 3 PERKEMBANGAN PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR

CONTOH RPP PAIKEM