CONTOH RPP PAIKEM


RENCANA PEMBELAJARAN TEMATIK
Sekolah                       : SDN Leprak 3
Tema                           : Diri Sendiri
Kelas / Semester          : I / 1

I.               STANDAR KOMPETENSI
IPA         :  Mengenal anggota tubuh dan kegunaannya serta cara perawatannya
MTK      :  Melakukan penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 20

II.            KOMPETENSI DASAR
IPA         : Mengenal bagian-bagian anggota tubuh dan kegunaannya serta cara perawatannya
MTK      : Membilang banyak benda

III.          INDIKATOR
IPA         : Menunjukkan bagian-bagian anggota tubuh dan kegunaaannya
MTK      : menyebutkan banyak benda

IV.         TUJUAN PEMBELAJARAN
·         Melalui peragaan langsung siswa dapat menyebutkan nama bagian-bagian tubuh dan membilang jumlah bagian-bagian tubuh
·         Melalui penjelasan guru dan pengalaman, siswa dapat menyebutkan kegunaan-kegunaan anggota tubuh

V.            MATERI PEMBELAJARAN
·         Bagian anggota tubuh dan kegunaannya serta cara perawatannya
·         Operasi hitung

VI.         METODE PEMBELAJARAN
·         Ceramah, diskusi, Tanya jawab, demonstrasi, pemberian tugas

VII.       LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
1.      Kegiatan Awal
§   Mengajak semua siswa berdo’a sesuai dengan agama dan keyakinan masing-masing
§   Menginformasikan tujuan dan tema yang akan dipelajari bersama
§   Menyanyikan lagu “ Dua Mata Saya “
2.      Kegiatan Inti
§   Melalui bernyanyi, siswa dapat menunjukkan beberapa bagian tubuh.
§   Melalui diskusi sederhana yang dipandu guru, siswa dapat membilang jumlah bagian-bagian tubuh dan menyebutkan kegunaan-kegunaan anggota tubuh
§   Guru memberikan lembar kerja pada setiap kelompok
§   Dengan mengamati gambar, siswa diminta mendeskripsikan kedepan kelas secara bergantian ,dan siswa lain menanggapinya
§   Bersama-samasiswa, guru mengadakan pembetulan dan penguatan
§   Selanjutnya siswa mengerjakan tugas mandiri
3.      Kegiatan Akhir
§   Bersama-sama siswa menyimpulkan hasil belajar sesuai dengan hasil klarifikasi
§   Bertanya jawab untuk mngetahui penguasaan materi yang telah dipelajari selama pembelajaran ( evaluasi hasil belajar )
§   Mengajak siswa berdo’a untuk mengakhiri pelajaran

VIII.    ALAT DAN SUMBER BELAJAR
·         Buku Teks siswa
·         Gambar anggota tubuh

IX.         PENILAIAN
·         Penilaian lisan
·         Penilaian tertulis subyektif

Mengetahui                                                                  Klabang,………Juli 2013
Kepala Sekolah                                                                        Guru Kelas I



Munawar, S.Ag, M.MPd                                            Ira Irianti, S,Pd
NIP.19590514 198308 1 003

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Modul 2 Pendekatan Dalam Pembelajaran IPA SD

MATA KULIAH PERSPEKTIF PENDIDIKAN MODUL 3 PERKEMBANGAN PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR